Danramil 0826-09 Pakong Berikan Sepeda Keranjang Kepada Aulia Anak Tidak Mampu Yang Berjuang Untuk Sekolah

    Danramil 0826-09 Pakong Berikan Sepeda Keranjang Kepada Aulia Anak Tidak Mampu Yang Berjuang Untuk Sekolah
    Kapten Inf Julian Bersama Aulia Nur Fadilah Saat Menyerahkan Sepeda

    Pamekasan - Komandan Koramil 0826-09 Pakong Kapten Inf Julian berikan sepeda keranjang kepada Aulia Nur Fadilah warga Jl. Stadion Kelurahan Barkot, Kecamatan Kota, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

    Kapten Inf Julian mengatakan bahwa, kedatangannya karena rasa terharu kepada anak didik yang seharusnya belajar dengan nyaman tetapimasih mengalami kekurangan, untuk membeli lem kertas seharga dua ribu saja tidak punya.

    "Apalagi saya dengar sepatunya yang jebol, sepedanya yang seperti sepeda anak bayi. Ya saya kasihanlah, walaupun sepeda seperti ini yang penting bisa dipakailah", ucapnya.

    Kapten Inf Julian selain menjadi abdi negara juga aktif di beberapa kegiatan sosial dan juga aktif bergabung di grup relawan sosial di Kabupaten Pamekasan. Sehingga rasa kepedulian terhadap anak didik ini juga menyentuh hatinya untuk ikut berpartisipasi membantu meringankan bebannya.

    "Saya juga dulu bukan dari kalangan-kalangan tinggi, saya juga dari kalangan orang miskin seperti adik ini", tuturnya.

    Kapten Julian juga memberikan motivasi kepada Aulia Nur Fadilah untuk semangat dan terus belajar serta tidak minder dengan orang lain yang lebih mampu.

    Lebih lanjut, berharap akan banyak lagi orang-orang yang bersimpati dan terketuk hatinya untuk membantu Aulia Nur Fadilah sehingga menjadi anak yang berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara.

    "Semoga Aulia Nur Fadilah ini dapat segera berkumpul kembali bersama orang tuanya dan dapat hidup bahagia bersama." tutupnya.

    (mkr) 

    Pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Serma Dedi Wilyanto Danpingi Fathorrahman...

    Artikel Berikutnya

    Jumat Berkah, Persit Kartika Candra Kirana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri  Dipimpin Menko PMK

    Ikuti Kami