Sertu Hasibuddin Galang Hubungan Baik dengan Warga Binaan di Desa Bindeng

    Sertu Hasibuddin Galang Hubungan Baik dengan Warga Binaan di Desa Bindeng

    PAMEKASAN - Dalam upaya mempererat hubungan dengan warga binaan, Sertu Hasibuddin, Babinsa Koramil 0826/13 Pasean, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos). Kegiatan ini dilakukan di Dusun Jepon, Desa Bindeng, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan pada Kamis (11/04/2024).

    Sertu Hasibuddin menyatakan bahwa kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami sebagai Babinsa untuk menjalin hubungan yang baik dengan warga binaan.

    "Selain itu, kami juga memberikan himbauan kepada warga untuk selalu menjaga keamanan di Desa, khususnya di Dusun Jepon, agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, "ujarnya.

    "Dalam suasana bulan Syawal yang penuh berkah ini, kami mengajak seluruh warga untuk memperbanyak berbuat baik dan menjauhi kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Semoga kita semua dapat meraih keberkahan dan kebahagiaan di bulan ini, "tambahnya.

    Dengan melaksanakan Komsos dan memberikan himbauan yang relevan, Sertu Hasibuddin menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan warga di wilayah binaannya.

    "Kami akan terus berupaya untuk menjaga komunikasi yang baik dengan masyarakat dan memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis di Desa Bindeng, "pungkasnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Kopda Hairul Umam Anjangsana dengan Warga...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0826 Pamekasan Dorong Anggota Jaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami