PAMEKASAN – PWI ( Persatuan Wartawan Indonesia) Pamekasan bekerjasama dengan Polres Pamekasan menggelar giat Kelas Inspiratif “ Mudah Menjadi Anggota Polri “.
Hari ini, Senin (5/9/2022) dengan sasaran dua lokasi yaitu bertempat di Yayasan Tarbiyatus Shibyan, PP. Al Bustan, Dsn.Sumber Papan I Kec. Palengaan dan SMK Pakong Kec. Pakong, Kab. Pamekasan. Tujuan kegiatan ini untuk membuka wawasan dan memberikan ruang edukasi bagi generasi muda, khususnya para siswa di sejumlah sekolah di Pamekasan.
Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto mengatakan, kolaborasi yang dilakukan untuk membuka wawasan dan ruang edukasi bagi para generasi muda untuk masa depan bangsa.
Kegiatan ini dapat mengubah cara pandang para generasi muda, salah satunya menjadi anggota Polri.
Pada kesempatan tersebut para Bintara Remaja yang ditunjuk untuk mendampingi rekan-rekan wartawan, menceritakan pengalamannya mulai dari proses pendaftaran Polri hingga lulus menjadi anggota Polri.
Kapolres Pamekasan mengatakan, pihaknya menyambut baik langkah yang dilakukan PWI Pamekasan menggelar kegiatan "Kelas Inspiratif" bersama Polres Pamekasan.
" Sinergitas semacam ini sangat positif untuk terus dipupuk, karena kita adalah mitra, Polisi dengan Rekan Jurnalis saling membutuhkan", ucap AKBP Rogib Triyanto. (*)